LokerBlog.com (Lowongan Kerja SMA SMK D3 S1 Terbaru November 2024) - Selain kompetensi dan Sumber Daya Manusia yang baik maka anda juga memerlukan sikap dan kepribadian yang baik pula untuk dapat menunjang potensi anda untuk dapat diterima di sebuah perusahaan. Memiliki kepribadian yang baik adalah sangat penting apalagi ketika anda terjun ke dalam dunia kerja. Cerminan diri anda sendiri seperti memiliki sopan santun dan dan pribadi yang baik dalam melakukan sesuatu itu adalah sangat penting dan ini menjadi penunjang untuk dapat diterima di dalam sebuah perusahaan. Dalam dunia kerja kejujuran dan kedisiplinan serta kepribadian yang baik menjadi persyaratan utama agar anda dapat beradaptasi dengan perusahaan maupun rekan kerja anda. Sangat disesalkan bagi seorang karyawan yang memiliki potensi dan kompetensi yang baik tetapi tidak memiliki akhlak yang baik karena sama saja sangat merugikan perusahaan. Berkali - kali ditolak di sebuah perusahaan Tidak harus menjadi salah satu batu sandungan anda untuk menyerah dan putus asa di dalam mencari pekerjaan. Tetapi berkali - kali anda ditolak membuat anda semakin terbiasa dan membuat acuan anda untuk dapat menjadi lebih baik. Agar dapat menjadi seorang pelamar yang memiliki kompetensi dan Sumber Daya Manusia yang lebih baik sebaiknya tingkatkan kemampuan anda dengan melihat Di mana letak kekurangan dan kelemahan yang anda miliki. Lebih baik anda mengkoreksi diri daripada menyerah begitu saja. Lihat terlebih dahulu Apakah kemampuan yang anda miliki perlu ditingkatkan karena di dalam dunia kerja tingkat persaingan ini semakin ketat. Wawasan yang lebih pun dapat memberikan alasan Anda dapat diterima atau tidak di dalam sebuah rekrutmen perusahaan. Memiliki pekerjaan yang baik berarti anda mempunyai sebuah pekerjaan yang memberikan Anda kesenangan dan lebih bahagia. Pekerjaan yang baik ini membuat anda merasa nyaman dan tanpa tekanan dalam mengerjakannya. Banyak sekali yang di dapatkan dan ketika anda bekerja di sebuah perusahaan salah satunya adalah pengalaman kerja dan wawasan yang luas. Sudah tentu pekerjaan itu sangat menyenangkan apabila tugas dan job deskripsi pekerjaan sesuai dengan keinginan dan keahlian yang anda miliki. Oleh karena itu Carilah pekerjaan yang betul - betul membuat anda merasa lebih bahagia dan anda dapat melaksanakan beberapa tugas tersebut dengan baik walaupun dengan tanggung jawab yang begitu besar.
Lowongan Kerja Nusantara Sakti Group - Nusantara Sakti Group adalah perusahaan yang bergerak di berbagai unit usaha antara lain Dealer Resmi Motor Honda, Bengkel Resmi Honda (AHASS), Dana Pembiayaan Motor (M2W), Dana Pembiayaan Mobil (M4W) & Mortgage, Jasa Pengiriman, Honda Genuine Parts, Honda Genuine Oil Indoparts, Federal Oil, Ivaro Furniture, Property Saat ini Nusantara Sakti Group telah memiliki 87 Cabang Dealer dan 113 outlet leasing yang tersebar di 24 Propinsi yang meliputi Pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Kepulauan Maluku, Nusa Tenggara, dan Bali.
Saat ini Nusantara Sakti Group kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan November 2024 untuk mencari calon karyawan yang siap untuk mengisi posisi jabatan yang sedang dibutuhkan. Perusahaan akan mencari kandidat yang terbaik sesuai dengan kualifikasi dan yang cocok untuk posisi yang akan ditempatkan.
Adapun dibawah ini adalah posisi jabatan yang tersedia beserta dengan kualifikasinya saat ini bagi Anda para pencari kerja yang tertarik untuk mengembangkan karir.
Lowongan Kerja Terbaru Nusantara Sakti Group Tahun 2024
Posisi:
MANAGEMENT TRAINEE & SUPERVISOR OPERASIONAL CABANG – NUSANTARA SAKTI GROUP
1. Program Management Trainee (MT) di Nusantara Sakti Group dirancang khusus untuk mengembangkan talenta muda dengan tujuan menjadi Future Leaders di perusahaan kami. Sebagai peserta program ini, Anda akan mendapatkan kesempatan berharga untuk terlibat langsung dalam berbagai aspek proses bisnis lintas fungsi, termasuk Pemasaran, Piutang Usaha, Keuangan, Kredit, serta Sumber Daya Manusia.
2. Supervisor Operasional Cabang (SOC) adalah program pengembangan karir yang dirancang khusus oleh Nusantara Sakti Group untuk mempersiapkan talenta terbaik dalam mengelola operasional cabang secara efektif dan efisien. Program ini bertujuan untuk menciptakan pemimpin di tingkat operasional yang memiliki keterampilan manajerial, analitis, dan kepemimpinan yang kuat untuk memajukan bisnis perusahaan.
Mengapa Bergabung dengan Program MANAGEMENT TRAINEE (MT) Nusantara Sakti Group?
1. Pembelajaran Terstruktur
In-Class Training (ICT): Pelatihan teori di kelas mengenai manajemen, pemasaran, keuangan, dan SDM, dipandu oleh para ahli.
On-the-Job Training (OJT): Pengalaman praktis langsung di berbagai departemen, belajar bagaimana teori diterapkan dalam operasional nyata.
2. Mentoring dari Eksekutif
Mentoring oleh Pemimpin Senior: Dapatkan bimbingan langsung dari para eksekutif Nusantara Sakti Group untuk memahami dinamika industri dan mengembangkan keterampilan kepemimpinan.
Coaching Pribadi: Sesi coaching untuk mengeksplorasi potensi pribadi dan menetapkan tujuan karir jangka panjang.
3. Pengalaman Proyek Pengembangan
Terlibat dalam Improvement Project yang memberikan pengalaman nyata dalam mengelola perubahan dan merancang solusi untuk tantangan bisnis.
4. Lingkungan yang Kolaboratif
Budaya kerja yang mendukung dan inklusif, di mana setiap individu dihargai dan diberikan kesempatan untuk berkembang.
Fasilitas dan kesejahteraan karyawan yang mendukung keseimbangan pekerjaan dan kehidupan pribadi.
Mengapa Bergabung dengan Program SUPERVISOR OPERASIONAL CABANG (SOC) Nusantara Sakti Group?
1. SUPERVISOR OPERASIONAL CABANG Div. MARKETING, pilih MT Marketing
2. SUPERVISOR OPERASIONAL CABANG Div. CREDIT, pilih MT Credit
3. SUPERVISOR OPERASIONAL CABANG Div. COLLECTION, pilih MT Collection
4. SUPERVISOR OPERASIONAL CABANG Div. ACCOUNTING, pilih MT Accounting
1. Pengembangan Keterampilan Manajerial dan Kepemimpinan
Anda akan mengembangkan keterampilan manajerial dan kepemimpinan yang dibutuhkan untuk mengelola operasional cabang secara efektif dan efisien, serta memimpin tim dengan baik.
2. Pengalaman Praktis dalam Pengelolaan Bisnis
Program ini memberikan pengalaman langsung dalam pengelolaan bisnis, meningkatkan performa cabang, dan mengelola tim untuk mencapai tujuan perusahaan.
3. Peluang Tumbuh dalam Karir dan Kontribusi pada Keberhasilan Perusahaan
Anda akan mendapatkan pelatihan dan pembelajaran terstruktur yang membuka peluang untuk tumbuh dalam karir serta memberikan kontribusi langsung pada kesuksesan dan pengembangan perusahaan.
Kualifikasi:
- Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia untuk posisi MT, dan di provinsi sesuai domisili untuk posisi SOC
- Tidak sedang menjalani pendidikan formal.
- Usia maksimal 35 tahun.
- Lulusan baru (Fresh Graduates) dipersilakan melamar.
- Pendidikan minimal D3/D4/S1 dari segala jurusan.
- Berorientasi pada target dengan pemahaman bisnis yang baik.
- Pengalaman berorganisasi (formal maupun informal) diutamakan.
- Kemampuan komunikasi, analisa, dan interpersonal yang baik.
- Keterampilan kepemimpinan yang kuat, serta kemampuan untuk melatih dan membimbing.
- Semangat dan motivasi tinggi untuk berkembang bersama Nusantara Sakti Group.
- Mahir menggunakan Microsoft Excel (MT)
- Mampu mengendarai kendaraan bermotor dan memiliki SIM C.
Catatan Penting:
- Hanya kandidat yang memenuhi kualifikasi yang akan dihubungi.
- Panggilan interview HRD akan diberitahukan melalui email, jadi pastikan email yang Anda masukkan benar dan selalu periksa kotak masuk/spam.
- Penempatan akan dilakukan di cabang-cabang Nusantara Sakti Group di seluruh Indonesia untuk posisi MT, dan di provinsi sesuai domisili untuk posisi SOC.
- Tidak ada penalti atau jaminan yang harus dititipkan.
- Jika mengalami kendala dalam pengerjaan Psikotes Online, silakan kirim foto kendala tersebut ke 08112795254 (Setya, HRD Nusantara Sakti Group).
- Tunjangan Kos untuk penempatan luar kota sesuai ketentuan berlaku
- Segera ajukan lamaran Anda sebelum tanggal 30 November 2024.
Bagi Anda yang berminat, silahkan melakukan pendaftaran secara online:
GABUNG DI CHANNEL TELEGRAM AGAR TIDAK KETINGGALAN INFO LOWONGAN TERBARU SETIAP HARINYA KLIK:
Informasi:
Diharapkan untuk membaca secara keseluruhan informasi dengan teliti
Hanya pelamar terbaik sesuai klasifikasi yang akan diproses untuk mengikuti seleksi selanjutnya
Selama proses rekrutmen tidak ada dikenakan biaya apapun
Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda para pencari kerja dan jangan lupa untuk membagikannya kepada teman atau kerabat yang membutuhkan.
Informasi seputar lowongan kerja BUMN, CPNS & Swasta lainnya kunjungi
www.lokerblog.com
Posting Komentar
0 Komentar